CILEGON, biem.co — Sobat biem, Amar (8), bocah yang hilang usai tenggelam akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Setelah dilakukan pencarian selama kurang lebih 20 jam, jenazahnya ditemukan mengambang tak jauh dari lokasi tempatnya berenang. Orangtua korban yang berada di lokasi pun menangis histeris saat melihat jasad Amar.
Berdasarkan keterangan Kepala Basarnas Banten, Amar ditemukan sekira pukul 13.30 WIB siang tadi.
“Korban hilang atas nama Amar telah diketemukan oleh tim SAR gabungan dan telah mengevakuasi korban, dan membawanya ke Rumah Sakit Krakatau Medika (RSKM). Dengan ditemukannya korban hilang ini, maka seluruh operasi SAR telah selesai dan seluruh tim yang tergabung sudah kembali ke instansinya masing-masing,” kata M. Zaenal Arifin, melalui keterangan video, Senin (8/6/2020).
Diberitakan sebelumnya, pada Minggu, 6 Juni 2020 sore, Amar bersama 14 orang temannya di Pantai Merak, Kota Cilegon. Usai berenang, mereka semua tidak melihat keberadaan Amar dan hanya menemukan baju dan sandalnya saja.
Sobat biem, mari kita sama-sama doakan semoga almarhum Amar bisa beristirahat dengan tenang dan keluarga korban bisa sabar dalam menghadapi kenyataan. (Arief)